Pengumuman Hasil Seleksi Pemeriksaan (Tes) Psikologi Rekrutmen Asesor LAMDIK Batch II

Diberitahukan dengan hormat bahwa berdasarkan hasil pemeriksaan (tes) psikologi yang telah saudara ikuti, disampaikan nama peserta calon asesor LAMDIK yang dinyatakan lulus melalui https://asesor.lamdik.or.id dengan memasukkan NIDN atau alamat e-mail calon
asesor LAMDIK

Cara melihat hasil seleksi administrasi sbb:

  1. Buka laman https://asesor.lamdik.or.id
  2. pilih tautan: Hasil Seleksi Tes Psikologi
  3. Masukkan Nomor NIDN atau Email, kemudian klik tombol: LIHAT
  4. Maka akan ditampilkan data calon asesor dan Status Kelulusannya

Selanjutnya, bagi peserta calon asesor yang dinyatakan lulus pemeriksaan (tes) psikologi selanjutnya diundang untuk mengikuti seleksi wawancara yang akan dilaksanakan secara daring pada hari Senin s.d Sabtu, tanggal 7–12 Maret 2022. Jadwal pelaksanaan tes wawancara masing-masing peserta dapat diakses melalui https://asesor.lamdik.or.id.

Demikian, atas perhatian dan kerja sama yang baik, disampaikan terima kasih

Unduh Pengumuman Hasil Pemeriksaan Tes Psikologi: Unduh disini

19 thoughts on “Pengumuman Hasil Seleksi Pemeriksaan (Tes) Psikologi Rekrutmen Asesor LAMDIK Batch II”

  1. setelah mengetik NIDN, tidak muncul keterangan lolos atau tidak. hanya muncul dialog box alamat website awal. apakah sistem eror, atau ini berarti tidak lolos tahap berikutnya..? mohon penjelasan.

    1. saya juga mengalami, tapi setelah saya menggunakan browser Microsoft Edge baru kelihatan, kalau pake chrome kembali lagi ke menu awal. semoga membantu

  2. saya sudah memasukan nidn atau alamt email saya tetapi di ktrgnnya hanya menampilkan email dan nidn tidak terdaftar
    apakah karena saya dr pendaftar umum (bukan asesor ban PT) atau bagaimana

    1. saya sudah menggunakan mozila tapi tetap ketika memasukan nidn dan email tertulis email nidn anda tidak terdaftar. sama seprti dl pas seleksi tahap 1 email dan nidn tidak terdaftar tpi ketika hari H bs mengikuti test psikolgi. mugkin bisa mnt dbantu utk d cek NIDN saya pak/bu kalo bersedia

  3. Selamat bagi yang sudah lolos di tahap tes psikologi, semoga dimudahkan pada tahap berikutnya. Saya terhenti di tes psikologi, insyah allah akan berusa dikesempatan lain

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *